Sosial  

Mak Ganjar Kalbar Jalin Silaturahmi Sambil Belajar Bikin Es Doger di Kubu Raya

Mak Ganjar senantiasa berusaha memperkenalkan sosok Ganjar Pranowo seraya meminta restu masyarakat agar diberikan kelancaran pada Pemilu 2024

Avatar
Sukarelawan Mak Ganjar Kalbar saat bersilaturahmi sambil belajar bikin es doger dengan warga Desa Bengkarek, Kecamatan Sungai Ambawang, Kabupaten Kubu Raya.

Kolase.id – Sukarelawan Mak Ganjar melanjutkan agenda terbaiknya dengan merangkul dan menebar manfaat kepada masyarakat di berbagai wilayah.

Teranyar, para sukarelawan Ganjar Pranowo itu mengadakan silaturahmi serta belajar membuat es doger di Desa Bengkarek, Kecamatan Sungai Ambawang, Kabupaten Kubu Raya, Kalbar, Sabtu (22/7/2023).

Korwil Mak Ganjar Kalbar Siti Sayamah mengatakan dalam kegiatan bertema one fun day with Mak Ganjar itu, mereka mengajak untuk berkumpul dan bersilaturahmi sembari membuat es doger.

“Kami tak sekadar berkumpul dan bersenda gurau, tetapi Mak Ganjar juga berusaha menampung aspirasi warga setempat,” kata dia.

Menurut Sayamah, kegiatan itu mendapat respons positif dari masyarakat setempat.

Ditambah lagi, tak sedikit warga yang mengetahui dan mengidolakan sosok Ganjar Pranowo, salah satu bacapres 2024.

“Kami berusaha untuk terus memperkenalkan sosok Ganjar Pranowo seraya meminta restu agar beliau bisa diberikan kelancaran pada 2024,” ujar dia.

Selanjutnya, Mak Ganjar juga memberikan sejumlah bingkisan sebagai ungkapan rasa peduli kepada masyarakat setempat.

Maimunah, salah satu warga yang ikut hadir dalam kegiatan itu mengaku senang bisa berkumpul bersama Mak Ganjar.

Alhamdulillah dengan adanya kegiatan ini kami bisa berkumpul bersama dan berbagi cerita, terima kasih juga atas kepedulian dari Mak Ganjar,” ujar dia.*

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *